Senin, 27 Juni 2011

Spongebob Ultahnya Sheva

Seminggu yang lalu adikku minta dibuatkan kue ultah untuk anaknya Sheva. Dia bilang bayar bahannya aja ya... (hehehe). Kue dan tema terserah aku, dia bilang sheva suka spongebob, dan memakai butter cream. (Iyalah pakai plastic icing kan aku belum bisa). Rencananya 2 hari sebelum hari H aku mau pesan edible aja sekalian belajar memakai edible, tetapi manusia hanya bisa merencanakan ya, Allahlah yang menentukan (ceileeee... gaya). Sebelum semuanya kupersiapkan aku dan keluarga harus berangkat ke Yogja karena mbahnya suami meninggal dunia.

Sabtu sore adikku kerumah, dia tanya bisa ngga buatin kue untuk Sheva, ku bilang bisa, tapi aku belum sempet pesan edible imagenya. Adikku bilang ngga usah pakai edible kalau ngga ada yang penting ada kue.

Minggu pagi mulai deh sibuk-sibuk didapur kecilku membuat Brownies Kukusnya NCC untuk Base Cake ultahnya. Malam harinya baru bisa dihias karena disambi sama pesanan Klappertart dan menghadiri pengajian sore di Cinere.


Inilah hasilnya, kue ultah untuk Sheva keponakanku. Rencananya mau tambahin hiasan daun seperti di cake decorating NCC tetapi Butter Creamnya habis, dan aku juga sudah ngga punya stock mentega putih maupun merry whip. Sudah kucoba memakai whipcream tetapi entah kenapa whipcreamnya ngga mau kaku, padahal expirednya masih lama, entahlah apa yang salah.

Untunglah keponakanku suka, sebelum dibawa pulang buttecreamnya sudah dicolek-colek oleh Sheva.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar